Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dengan 1 Syarat Ini, Zlatan Ibrahimovic Bisa Main di Piala Dunia 2018

By Aditya Fahmi Nurwahid - Selasa, 24 April 2018 | 16:19 WIB
Zlatan Ibrahimovic saat diperkenalkan sebagai pemain baru LA Galaxy dalam jumpa pers di Los Angeles, Kalifornia, 30 Maret 2018. (MARK RALSTON / AFP)

Zlatan Ibrahimovic bisa kejutkan para pecinta sepak bola setelah jalannya untuk ikut Piala Dunia 2018 bersama timnas Swedia makin terbuka lebar.

Dalam sebuah acara televisi di Amerika Serikat, Zlatan Ibrahimovic mengatakan bahwa ia ingin kembali bertanding di Piala Dunia.

"Saya akan bermain di Piala Dunia (2018), Ya!" ucap Ibra dilansir BolaSport.com dari acara Jimmy Kimmel's Late-night Show.

Lebih mengejutkan lagi, keinginan Ibrahimovic untuk bermain kembali di ajang akbar empat tahunan ini ternyata dipertimbangkan dengan matang oleh pelatih timnas Swedia, Janne Andersson.

Janne Andersson menilai bahwa keikutsertaan Zlatan Ibrahimovic dalam skuatnya di Piala Dunia 2018 nanti masih mungkin terjadi.

(Baca Juga: 6 Pemain Ini Bakal Curi Perhatian Neymar di Piala Dunia 2018, Tapi Bukan Messi atau CR7!)

"Dia bisa melakukan itu (keinginan untuk bermain di Piala Dunia 2018)," ucap Andersson dikutip BolaSport.com dari laman Kickers.

Bahkan, hanya ada satu syarat mudah yang diajukan pelatih timnas Swedia harus dilakukan Zlatan Ibrahimovic agar bisa bergabung dengan Victor Lindelof dkk.

Ibra cukup menghubungi Janne Andersson dan mengatakan bahwa ia ingin masuk dalam skuat Swedia.

"Tetapi jika dia mengubah pendapatnya (untuk pensiun), hubungi saya dan beri tahu saya: ya, saya ingin menjadi bagian dari tim," ucap Janne Andersson.

(Baca Juga: Jalan Hijrah Paul Pogba: Gratisan di Juventus, Pemain Termahal Manchester United, dan Kini Menuju Ladang Uang)

"Maka kami akan duduk dan mendiskusikan apa artinya itu, bagaimana kami bermain hari ini dan seterusnya. Tapi itu semua masih spekulasi," kata sang pelatih menambahkan.

Bahkan, pelatih berusia 55 tahun ini menilai bahwa soal kecocokan Ibrahimovic dengan pemain lainnya bisa didiskusikan pada fase selanjutnya.

“Saya tidak tahu (apakah dia masih cocok dengan tim atau tidak). Tetapi saya juga tidak memikirkannya," kata Janne Andersson.

"Saya mengambil keputusan ketika mereka datang dan jika mereka datang. Jika Anda ingin menjadi bagian dari itu, Anda harus menelepon saya. Mudah saja," ucap eks-pelatih klub domestik Swedia, IFK Norrkoping, ini.

(Baca Juga: Catatan Lengkap Arsene Wenger Bersama Arsenal Sejak 1996-2018, Para Gooners Wajib Tahu!)

Kedatangan Zlatan Ibrahimovic di Piala Dunia 2018 akan menjadi sesuatu hal yang sangat menarik dalam ajang yang akan digelar di Rusia ini.

Pasalnya, pemain yang sempat memutuskan mundur usai gelaran Euro 2016 di Prancis ini bisa menjadi andalan bagi timnas Swedia nantinya.

Pemain dengan caps 116 laga bersama Swedia ini juga bisa menjadi pemain paling senior di skuat biru-kuning.

Ibra juga bisa menambah catatan golnya bersama Swedia yantg kini masih di angka 62 torehan gol.

 

Laga Kamerun vs Jerman menjadi pertandingan terkotor sepanjang gelaran Piala Dunia. . Pada laga yang digelar di Stadion Ecopa, kedua tim mempersembahkan 16 kartu kuning dan dua kartu merah. . Apa komentar kalian? . #pialadunia #worldcup #pialadunia2018 #kamerun #jerman #faktapialadunia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P