Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

6 Pilar Penting Tim Nasional Bisa Absen di Piala Dunia 2018 Akibat Cedera

By Aditya Fahmi Nurwahid - Jumat, 4 Mei 2018 | 20:28 WIB
Foto trofi Piala Dunia 2018 (DOK. TWITTER FIFA )

Cedera kemungkinan besar akan membuat enam pemain top dunia akan absen di gelaran Piala Dunia 2018.

Nama-nama besar memang kerap ditunggu penampilannya bersama negara kebangsaan di ajang Piala Dunia 2018.

Tak hanya Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, bintang-bintang baru seperti Mohamed Salah dan Kevin De Bruyne juga dinanti aksi ciamiknya mengolah bola berbalut seragam kenegaraan.

Namun, tak semua pemain memiliki kesempatan yang pas kala menyambut kompetisi empat tahunan ini.

Beberapa pemain justru kemungkinan akan menepi dari lapangan hijau karena cedera.

Berikut adalah enam pemain yang kemungkinan akan melewatkan kontestasi Piala Dunia 2018 karena dalam masa pemulihan cedera:

1. Lucas Biglia


Ekspresi gelandang AC Milan, Lucas Biglia, saat tampil melawan Cagliari dalam laga lanjutan Liga Italia 2017-2018 di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Italia, pada 27 Agustus 2017.(MARCO BERTORELLO/AFP)

Lucas Biglia memang musim ini tengah didera badai cedera sejak pindah dari Lazio, dengan catatan absen dalam delapan laga AC Milan musim ini di semua ajang.

(Baca Juga: Akankah Anthony Martial Jadi Dosa Terbaru Jose Mourinho Seperti Mohamed Salah dan Kevin De Bruyne?)

Bahkan, kini sang pemain kembali alami cedera cukup parah, fraktur tulang belakang, kala Milan kalah tipis dari Benevento, 22 April 2018.

Meski begitu, Biglia dikabarkan tengah berkomunikasi dengan pelatih Argentina, Jorge Sampaoli, untuk menegaskan bahwa ia akan fit pada saat gelaran Piala Dunia.

"Saya telah berbicara (dengan pelatih timnas Argentina, Jorge) Sampaoli dan sedang mempercepat penyembuhan, seperti yang selalu saya lakukan setelah cedera. Ini bukan kali pertama, maupun yang terakhir," ujar Biglia dikutip BolaSport dari laman Sportia.

2. Michy Batshuayi


Striker Borussia Dortmund, Michy Batshuayi, merayakan golnya ke gawang Atalanta dalam laga leg pertama babak 32 besar Liga Europa di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, pada 15 Februari 2018.(PATRIK STOLLARZ/AFP)

Tak dinyana, usai dipinjamkan Chelsea ke Borussia Dortmund, Michy Batshuayi menjelma menjadi pemain tajam hanya dalam sekejap.

Catatan tujuh gol dan satu assist menunjukkan bahwa sang pemain memiliki taji yang tajam bersama Die Borussien.

(Baca Juga: Wahai Antonio Conte, Jangan Pasang 3 Bek agar Liverpool Gagal Menang Melawan Chelsea!)

Namun, pada pertengahan April 2018, Batshuayi mengalami cedera patah engkel saat membela Dortmund melawan Schalke 04.

Cedera ini dikabarkan akan membuat Belgia mencari opsi baru, disamping Romelu Lukaku dan Dries Mertens, sebagai andalan di ujung tombak.

3. Gylfi Sigurdsson


Gelandang Everton, Gylfi Sigurdsson, melakukan pemanasan menjelang duel Liga Inggris lawan Manchester City di Etihad Stadium, 21 Agustus 2017.(OLI SCARFF / AFP)

Islandia tampil mengejutkan di babak kualifikasi Piala DUnia 2018 dengan keluar sebagai juara grup.

Bahkan, negara kecil ini berhasil membuat tim besar sekaliber Belanda harus gagal melaju ke putaran Piala Dunia 2018.

Namun, salah satu pilar penting Islandia, Gylfi Sigurdsson, dikabarkan akan absen membela panji negaranya.

(Baca Juga: Gokil! Secuil Fernando Torres Bisa Sejajari Seluruh Skuat Arsenal)

Pada awal April, Sigurdsson harus alami cedera lutut cukup mengkhawatirkan kala membela Everton menjamu Brighton Hove Albion.

4. Manuel Neuer


Kiper Bayern Muenchen, Manuel Neuer, melakukan pemanasan menjelang laga Grup B Liga Champions kontra Anderlecht di Munich, Jerman, pada 12 September 2017.(GUENTER SCHIFFMANN/AFP)

Bulan Oktober 2017 menjadi waktu yang kurang baik bagi kiper utama timnas Jerman, Manuel Neuer.

Neuer mengalami cedera metatarsal parah saat melakoni latihan bersama skuat Bayern Muenchen.

Sejak itu, Manuel Neuer tak pernah diturunkan membela Bayern Muenchen dan timnas Jerman di ajang internasional.

(Baca Juga: Diputus Kontrak Manchester United, Zlatan Ibrahimovic Akui Kangen Jose Mourinho)

Padahal, kapten timnas Jerman ini memnjadi pilar penting skuat Der Panzer, terutama karena pengaruh serta kepemimpinannya.

5. Laurent Koscielny


Bek sekaligus kapten Arsenal, Laurent Koscielny, memberikan aplaus kepada pendukung timnya seusai pertandingan Liga Inggris 2017-2018 menghadapi Manchester City di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, pada 5 November 2017.(PAUL ELLIS/AFP)

Nasib sial mungkin menyelimuti Koscielny kala Arsenal bertandang ke markas Atletico Madrid di leg kedua semifinal Liga Europa, Jumat (4/5/2018) dini hari WIB.

Tak hanya karena timnya kalah 0-1, Koscielny juga mengalami cedera otot tendon achilles dalam laga tersebut.

Cedera tersebut kemungkinan disebabkan karena sang pemain salah menumpu kaki, delapan menit laga berjalan.

(Baca Juga: Kunci Liverpool Ada di Mohamed Salah, Jimat Chelsea Ada di Marcos Alonso)

Cedera ini jelas menjadi kerugian, terlebih bagi timnas Prancis yang mengandalkan sosok Laurent Koscielny.

6. Alex-Oxlade Chamberlain


Gelandang Liverpool FC, Alex Oxlade-Chamberlain, merayakan gol yang dicetak ke gawang Manchester City dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris pada 4 April 2018. ( ANTHONY DEVLIN/AFP )

Dalam performa yang sedang apik, Alex-Oxlade Chamberlain harus mengalami cedera lutut serius kala membela Liverpool melawan AS Roma di leg pertama semifinal Liga Champions.

Cedera Chamberlain didapatkan kala sang pemain berduel dengan Alexander Kolarov pada menit ke-18.

Tim dokter Liverpool pun mengonfirmasi bahwa Alex-Oxlade Chamberlain takkan merumput hingga akhir musim ini.

Sang pemain juga akan diragukan membela timnas Inggris karena cedera yang diderita.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P