Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Crespo: Icardi Tak Dipanggil Timnas karena Bukan Teman Messi

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 13 Mei 2018 | 08:42 WIB
Bomber Inter Milan, Mauro Icardi, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Juventus pada laga lanjutan Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (28/4/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Legenda Argentina, Hernan Crespo, angkat suara soal polemik yang terjadi antara penyerang Inter Milan, Mauro Icardi, dan Tim Tango.

Mauro Icardi tampil tajam musim ini dengan mengemas 28 gol di 32 pertandingan Serie A bersama Inter Milan.

Icardi pun bersaing ketat dengan penyerang Lazio, Ciro Immobile, dalam daftar pencetak gol terbanyak Liga Italia alias capocannoniere.

Keduanya hanya berjarak satu gol saja di posisi pertama dan kedua.


Ekspresi striker Inter Milan, Mauro Icardi, dalam laga Liga Italia kontra AC Milan di Stadion San Siro, Milan pada 4 April 2018.(MIGUEL MEDINA/AFP)

Kendati tampil tajam bersama Nerazzurri, Icardi terus justru mendapat kritik dari kompatriotnya sendiri.

Legenda sepak bola, Diego Armando Maradona, menyebut Icardi tak layak membela timnas Argentina karena perilaku yang memalukan.

Seperti diketahui, Icardi sempat tersangkut masalah karena dituding merebut Wanda Nara dari Maximiliano Lopez di masa lalu.

(Baca Juga: Guardiola: Cara Liga Inggris Berikan Medali Juara Sangat Aneh!)

"Anda tak bisa mengabaikan Kun Aguero untuk memanggil Pata de lana (seseorang yang merebut istri teman)," kata Maradona sebagaimana dilansir BolaSport.com dari Football Italia.