Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, tak menampik kemungkinan untuk berduet dengan salah satu pemain dari tim nasional Argentina.
Sosok yang Lionel Messi maksud adalah striker Manchester City, Sergio Aguero.
"Saya memang tidak akan bermain untuk Manchester City," kata Messi seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Jika saya bermain bersama Aguero, itu karena Barcelona memutuskan untuk mendatangkannya," ujar Messi.
Messi dan Aguero memang sudah sering bermain bersama di timnas Argentina.
(Baca Juga: Berkaca pada Sejarah, Lionel Messi Punya Target Besar di Piala Dunia 2018)
Kedua pemain menjadi salah satu striker tajam milik timnas Argentina.
Messi sendiri memang sempat dirumorkan akan bergabung dengan Manchester City.
Sosok pelatih Manchester City, Pep Guardiola, yang juga sempat menukangi Messi di Barcelona menjadi salah faktor keterkaitan antara keduanya.
Akan tetapi, Messi memutuskan untuk selalu setia bersama Barcelona.
(Baca Juga: Puji Skuat Timnas Spanyol, Lionel Messi Sindir Timnas Brasil)
Messi memperpanjang kontrak bersama Barcelona tahun lalu dan akan bersama klub tersebut hingga 2021.
Sementara kontrak Aguero akan berakhir pada 2020 bersama Manchester City.
Setelah itu, Aguero berkeinginan untuk bergabung kembali dengan Independiente yang merupakan klub masa kecilnya di Liga Argentina.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on