Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Skuat asuhan Roberto Martinez akan menjalani partai besar sebab ditantang timnas Inggris di Grup G pada pekan terakhir fase grup Piala Dunia 2018, Jumat (29/06/2018).
Timnas Belgia yang berstatus sebagai juara Grup H Kualifikasi Zona Eropa memang sangat diunggulkan dapat lolos ke babak 16 besar.
Tim rangking tiga FIFA itu diunggulkan lantaran tengah dilingkupi oleh pemain kelas dunia yang menjadi pilar di klub liga top Eropa.
Hal itu menjadikan negara tiga bahasa itu mengalami generasi emas pada satu lustrum terakhir.
Pada Piala Dunia 2014, Belgia harus tersingkir di babak perempat final karena harus mengakui keunggulan 1-0 timnas Argentina.
Mereka pun harus memperbaiki pencapaian, serta tak membuat sia-sia status tim peringkat tiga FIFA itu.
(Baca Juga: Berminat ke Liga Inggris, Sami Khedira Disebut Akan Menuju Liverpool)
Satu-satunya pengganjal Belgia hanyalah timnas Inggris. Skuat asuhan Gareth Southgate itu tampil impresif sepanjang kualifikasi dengan rekor delapan kemenangan tanpa kalah, dari 10 pertandingan.
Berkat hasil itu, Inggris diganjar dengan juara Grup F Kualifikasi Zona Eropa.
Selain Inggris, Grup G akan diisi oleh timnas Panama yang baru pertama kali lolos ke putaran final Piala Dunia.