Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Korea Selatan, Son Heung-Min, memamerkan kemampuannya dalam laga persahabatan kontra Honduras di Stadion Daegu, Senin (28/5/2018).
Son Heung-Min melanjutkan musim gemilangnya bersama Tottenham Hotspur.
Pada 2017-2018, Son merupakan top scorer kedua Spurs di Liga Inggris dengan 12 gol.
(Baca Juga: Sergio Ramos Ingin Cristiano Ronaldo Menjelaskan Maksud Pernyataannya)
Ketajaman pemain berusia 25 tahun ini cuma berada di bawah ujung tombak Tottenham Hotspur, Harry Kane (30 gol).
Kini, Son Heung-Min telah bergabung dengan Timnas Korea Selatan sebagai persiapan menuju Piala Dunia 2018 di Rusia.
Mengemban jabatan kapten, Son tampil brilian ketika Korea Selatan menjamu Honduras.
Sosok yang mendapat penghargaan Premier League Player of the Month pada September 2016 dan April 2017 ini menciptakan gol indah pada menit ke-60.
(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Minta Liga Champions Diubah Nama Jadi Liga Champions CR7)
Menerima operan Lee Seung-Woo, Son Heung-Min tanpa ragu menghunjamkan sepakan kaki kiri keras dari jarak jauh.
Dilansir BolaSport.com dari BBC, jarak gol Son mencapai 25 yard alias 22,86 meter.
Tembakan Son membuat bola meluncur deras tanpa mampu dibendung kiper Honduras, Donis Escober.
Lesakan Son memantik semangat rekan-rekannya sehingga berhasil menyarangkan gol kedua pada menit ke-72 lewat Moon Seon-Min.
Korea Selatan pun menutup pertandingan dengan kemenangan 2-0.
(Baca Juga: Gareth Bale Akui Gol Salto ke Gawang Liverpool sebagai Lesakan Terbaiknya)
Berikut ini video gol Son Heung-Min ke gawang Honduras:
Son Heung-min's lovely goal in South Korea's 2-0 win over Honduras, well done Sonny.@theKFA pic.twitter.com/Id9zgHtg4u
— SPURSTORIES (@SPURSTORIES) May 28, 2018
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)