Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berkat kepala Nathan Ake, Belanda terhindar dari kekalahan saat melakoni laga uji coba di Italia pada Senin (4/6/2018).
Belanda berhasil memaksakan skor 1-1 dalam partai kontra Italia di Juventus Stadium.
Sempat tertinggal lebih dulu akibat dibobol Simone Zaza pada menit ke-67, skuat asuhan Ronald Koeman mampu membalas lewat gol sundulan Nathan Ake (88').
(Baca juga: Mau Cetak Gol di Final Piala Dunia? Pakailah Sepatu Warna Terang)
Bukan cuma lepas dari kekalahan, torehan tersebut sekaligus mengakhiri kutukan De Oranje.
Bagi Belanda, ini menjadi kali pertama mereka mencetak gol dalam lawatan ke Italia setelah 90 tahun.
(Baca juga: Gabriel Jesus, Si 'Tukang Cat' yang Jadi Kapten Termuda Keenam Brasil)
Kali terakhir mereka bikin gol di tanah Negeri Pizza adalah pada 2 Desember 1928.
Sejak hari itu, Belanda enam kali menyambangi markas Gli Azzurri tanpa bisa membuat gol.
Adapun jumlah kebobolan mereka adalah 12 buah.