Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan pelatih Cristiano Ronaldo di Manchester United, Mike Phelan menulis 4 rahasia di balik tendangan bebas anak asuhnya tersebut.
Mike Phelan adalah asisten pelatih Sir Alex Ferguson selama 19 tahun di Manchester United, dan Ronaldo pernah berlatih bersamanya hingga 2009.
Baru saja kita disuguhkan tendangan bebas dari Cristiano Ronaldo saat Portugal memaksakan hasil imbang melawan Spanyol di partai pembuka grup B Piala Dunia 2018, pada Sabtu (16/6/2018).
Phelan menulis di harian Inggris, Daily Mail, mengungkapkan setidaknya ada 4 rahasia di balik kesuksesan Ronaldo dalam tendangan bebas.
1. Pengembangan
Saat pertama kali Cristiano Ronaldo datang ke Manchester United pada 2003, Ryan Giggs yang selalu menngambil tendangan bebas.
Namun, Phelan menyatakan Ronaldo menantang Giggs dengan selalu belajar untuk bisa mengambil tendangan bebas
"Dia selalu ingin mencoba. Dia melakukannya setiap hari setelah berlatih bersama Giggs dan Wayne Rooney," tulis Phelan.
Ia juga menantang salah satu penjaga gawang terbaik dunia saat itu, Edwin van der Sar. Ronaldo selalu ingin membobol Van der Sar, lalu mendiskusikan apa yang membuat sang kiper merasa kesulitan dengan tendangannya.