Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Laga perdana penyisihan grup B telah dimulai pada Senin (2/7/2018).
Bertanding di Stadion Gelora Joko Samudra, Gresik, Timor Leste tampil menghadapi Myanmar di laga perdana penyisihan grup B.
Menghadapi negara bertitle juara Piala AFF U-18 pada 2003 dan 2005 itu, Timor Leste berhasil meraih hasil imbang.
Negara tetangga Indonesia itu menahan imbang Myanmar dengan skor 2-2.
(Baca juga : Indonesia Open 2018 - Tak Cuma Indonesia, 2 Wakil Malaysia Juga Lakoni Perang Saudara pada Babak Kesatu)
Hasil imbang ini membuat Myanmar dan Timor Leste harus puas berbagi 1 poin di laga pertamanya.
Usai berhasil menahan imbang Myanmar, Timor Leste akan menghadapi Brunei Darussalam pada Rabu (4/7/2018) mendatang.
Sementara Myanmar akan bertemu Kamboja pada Jumat (6/7/2018).
Susunan Pemain Brasil Vs Meksiko - Perubahan Berdasarkan Kebutuhan https://t.co/dH3tTuiz4F
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 2, 2018