Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Momen tak lazim terjadi dalam laga Arsenal versus Paris Saint-Germain di turnamen pramusim International Champions Cup (ICC) 2018. Wasit tak menggunakan koin untuk menentukan penendang kick-off.
Bentrokan Arsenal dan PSG terjadi di The National Stadium, Singapura, Sabtu (28/7/2018).
Seperti pertandingan-pertandingan lainnya, kapten dari kedua tim berhadapan dengan wasit untuk tos koin sebelum laga.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 Bikin Popularitas Neymar Anjlok)
Akan tetapi, benda yang dipakai sang pengadil bukanlah koin, melainkan kartu kredit.
I can’t believe my eyes in this Arsenal PSG game.... to decide kick off they just flipped a CREDIT CARD pic.twitter.com/ZtUKwPP21R
— Aarön (@AaronDickinson) July 28, 2018
Wasit mengeluarkan kartu berwarna hitam dan melemparnya untuk menentukan siapa yang berhak melakukan tendangan kick-off.
Aksi tersebut bukanah tanpa alasan.
Kebetulan, ICC disponsori oleh perusahaan keuangan Union Pay International.
Jadi, lemparan kartu kredit itu bisa dikatakan sebagai ebntuk promosi.
(Baca juga: Peraturan 5 Detik ala Pep Guardiola)
Di ujung laga, Arsenal memenangi pertandingan dengan skor mencolok 5-1.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on