Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden Federasi: Argentina Butuh Messi Karena Uang

By Nina Andrianti Loasana - Minggu, 29 Juli 2018 | 18:39 WIB
Ekspresi lesu Lionel Messi seusai pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 antara Argentina lawan Prancis di Kazan Arena, Kazan, 30 Juni 2018. (ROMAN KRUCHININ/AFP)

Presiden Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) Claudio Tapia mengatakan Lionel Messi harus terus bermain untuk tim nasional karena AFA mendapat banyak keuntungan finansial dari penampilan sang mega bintang.

Lionel Messi seakan menghilang dari mata publik pasca performa buruk Argetina di Piala Dunia 2018.

Tertatih-tatih menuju babak knock out, Argentina justru harus pulang dini setelah dikalahkan Prancis 3-4 di babak 16 besar.

Pasca Kekalahan tersebut, santer beredar kabar bahwa Messi akan pensiun dari Timnas Argentina.

Claudio Tapia mengaku telah menghubungi Messi untuk mendiskusikan masalah ini.

(Baca juga: Peraturan 5 Detik ala Pep Guardiola)

"Secara emosional, performa Argentina di Piala Dunia 2018 pasti merupakan pukulan yang berat bagi Messi. Tapi rakyat Argentina membutuhkannya," ucap Tapia sebagaimana dilansir Bolasport.com dari ESPN.

Tapia juga menekankan pentingnya peranan Messi bagi keuangan federasi.

"Dari sudut pandang finansial, Messi sangat penting bagi AFA," lanjut Tapia.