Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-23 Malaysia baru saja merampungkan laga uji coba dalam rangka persiapan Asian Games 2018 menghadapi China, Minggu (5/8/2018).
Bertanding di Stadion Changzhou Olympic Sports Centre, Changzhou, China, Timnas U-23 Malaysia harus menelan kekalahan dari sang tuan rumah.
Skuat berjuluk Harimau Malaya itu takluk dengan skor 1-2.
Meski mengalami kekalahan, anak asuh Ong Kim Swee sempat tampil impresif di awal babak pertama.
(Baca juga : Salut! Penjegal Langkah Marcus/Kevin di Kejuaraan Dunia 2018 Lakukan Hal Ini Demi Korban Gempa Lombok)
Lewat tendangan winger andalan klub Kedah FA, Akhyar Rashid, Malaysia unggul 1-0 di menit 14'.
Rekan Andik Vermansah itu berhasil melesatkan tendangan keras dari luar kotak penalti yang langsung melesat dan mengoyak gawang Timnas U-23 China.
Penasaran dengan bagaimana kemampuan winger andalan Malaysia tersebut? berikut videonya.
Sebagai informasi, Malaysia akan bersaing bersama Korea Selatan, Kirgistan dan Bahrain di Grup E