Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gareth Bale memang tak berkontribusi gol untuk Real Madrid saat bersua Atletico Madrid pada Piala Super Eropa 2018. Namun, ia mengkreasi umpan matang.
Satu assist Gareth Bale mewarnai kekalahan 2-4 Madrid dari Atletico di Lillekula Stadium, Rabu (15/8/2018).
Pemain sayap kebanggaan timnas Wales itu menjadi arsitek untuk gol pertama Los Blancos pada menit ke-27.
Dari sisi kiri pertahanan lawan, ia melepaskan bola ke depan gawang yang kemudian disambar oleh sundulan Karim Benzema.
(Baca juga: Pelatih Real Madrid Minta Bek dan Striker)
Total sudah tiga assist diukir sang winger di ajang serupa sejak 2014 atau setelah gabung ke Madrid.
Dalam kurun waktu serupa, tak ada pemain yang memiliki jumlah umpan berbuah gol lebih banyak.
Tak salah rasanya jika menyebut Gareth Bale sebagai pelayan terbaik di Piala Super Eropa.
(Baca juga: Pemain Buangan Arsenal Bisa Bikin Hattrick dalam Kondisi Mabuk)
Namun, eks ikon Tottenham Hotspur itu masih manduk soal urusan bikin gol.
Bale belum bisa membuat satu gol pun dalam pertandingan yang mempertemukan jawara Liga Champions dan Liga Europa.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on