Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
23 Vietnam membuat ulah di Stadion Pakansari, AFC pun terima uang 190 juta rupiah dari Federasi Sepak Bola Negeri Paman Ho, VFF.
Ya, VFF telah didenda 12.500 dolar AS atau setara 190 juta rupiah oleh Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) setelah para penggemar mereka menyalakan suar saat mendukung timnas U-23 Vietnam di Stadion Pakansari.
Suar itu menyala pada laga sepak bola Asian Games 2018 baru-baru ini di Indonesia.
(Baca juga: Berita Piala AFF 2018 - 30 Pemain Dipanggil Timnas Vietnam untuk TC di Korea Selatan)
Insiden itu terjadi selama timnas U-23 Vietnam kalah 1-3 dari timnas U-23 Korea Selatan.
Kedua tim bersua pada semifinal di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor pada 29 Agustus 2018.
(Baca juga: Setelah 12 Bulan Alami Cedera Memilukan, Bek Potensial Ini Gabung Klub Liga Italia)
Menurut AFC, Vietnam melanggar kode etik disiplin dan etika mereka dan gagal memastikan keselamatan serta keamanan selama pertandingan.
AFC memperingatkan bahwa jika penggemar Vietnam terus menggunakan flare di partai internasional, tindakan disiplin yang ketat akan diberlakukan.
(Baca juga: Lawan Timnas U-19 Indonesia di Laga Pamungkas Grup A Piala Asia U-19 2018, Sukses Bungkam Malaysia)
”Lain kali, Vietnam akan menghadiri laga Piala AFF 2018, Piala Asia 2019, dan turnamen lainnya, semua harus jaga diri,” kata Le Hoau Anh, sekretaris umum VFF.
”Jadi saya berharap, fan tidak menunjukkan antusiasme mereka yang keluar koridor lalu mempengaruhi VFF dan tim nasional,” ujarnya, yang dikutip BolaSport.com dari Vietnamnews.
(Baca juga: Pasca-dibungkam Timnas Indonesia, Myanmar Kalah dengan Skor Sama dari Kontestan Piala Dunia 1994)
Sebelumnya, AFC juga mendenda VFF senilai 15.000 dolar AS atau setera 228 juta rupiah.
Semua itu karena mereka gagal menghentikan aksi penggemar Vietnam dari menyalakan suar selama laga kualifikasi Piala Asia 2019 melawan Kamboja.
(Baca juga: Berita Liga Jepang - Andres Iniesta 'Sebabkan' Satu Rekan Setimnya Kena Sanksi Larangan Main Sebulan)
Partai ini terlaksana di markas lawan, Stadion Olimpiade Phnom Penh tahun lalu.