Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UEFA Nations League - Kontra Kroasia, Gareth Southgate: Timnas Inggris Sudah Berbeda

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Minggu, 18 November 2018 | 09:19 WIB
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, merayakan kesuksesan timnya lolos ke perempat final Piala Dunia 2018 usai menyingkirkan Kolombia pada laga babak 16 besar di Stadion Spartak, Moskow, 3 Juli 2018. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA)

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, menyatakan bahwa timnya saat ini telah mengalami perubahan ke arah positif menjelang laga melawan timnas Kroasia dalam lanjutan UEFA Nations League.

Gareth Southgate menganggap bahwa timnas Inggris telah berbeda dan jauh lebih berkembang sejak Piala Dunia 2018 lalu.

Bahkan, Gareth Southgate menilai pemain-pemain timnas Inggris notabene merupakan pemain muda kini lebih berpengalaman.

Hal itu ia nyatakan jelang laga pamungkas penyisihan Grup 4 Liga A UEFA Nations League antara timnas Inggris versus timnas Kroasia, Minggu (18/11/2018) pukul 21.00 di Stadion Wembley.

Baca Juga:

UEFA Nations League - Cedera, Kroasia Minus Ivan Rakitic Kontra Inggris

Gareth Southgate: Partai Inggris Vs Kroasia Sangat Layak Dinantikan

"Kami telah belajar dengan setiap pengalaman yang kami miliki," ucap Gareth Southgate, dilansir BolaSport.com dari laman BBC.

"Kami juga sudah menambah kedalaman skuat, dalam hal ini ada beberapa pemain muda yang muncul untuk berkompetisi memperebutkan berbagai posisi.

"Selain itu kami pun sedikit membuat perubahan sistem untuk menambahkan sesuatu yang berbeda. Sehingga, kami punya cara bermain yang luwes," tuturnya menambahkan.

(Baca Juga: Pujian Pelatih Timnas Inggris pada Penampilan Final Wayne Rooney bersama The Three Lions)

Southgate juga menjelaskan bahwa Tim Tiga Singa selalu memperbaiki penampilan dalam liga laga terakhir, baik di UEFA Nations League maupun di pertandingan persahabatan. Terutama pasca-Piala Dunia 2018.

Ia mengaku senang dengan raihan peringkat empat dalam Piala Dunia 2018. Namun, pria kelahiran Kota Watford tersebut ingin timnya beranjak demi memiliki target visioner pada Piala Eropa 2020 mendatang.

"Kami tak sabar menuju Piala Eropa. Kami ingin terus meningkat dan saya pikir para pemain telah menunjukkan mentalitas tersebut," tandasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Apakah @giorgiochiellini akan mampu melewati semua catatan para pendahulunya di timnas Italia? #italy #timnasitalia #chiellini #giorgiochiellini

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P