Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden UEFA dan Presiden Juventus Bantah Adanya Liga Super Eropa

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Selasa, 20 November 2018 | 16:17 WIB
Presiden UEFA Aleksander Ceferin (tengah) bersama Presiden Juventus dan Chairman ECA, Andrea Agnelli (kiri), dalam perbincangan membahas soal rumor Liga Super Eropa, 19 November 2018. (twitter.com/richard_conway)

Presiden Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA), Aleksander Ceferin, dan Chairman Asosiasi Klub Eropa (ECA) Andrea Agnelli, menegaskan bahwa kompetisi Liga Super Eropa tak akan pernah ada.

Aleksander Ceferin buka suara soal isu bakal munculnya kompetisi tandingan antarklub Eropa di luar naungan UEFA yang akhir-akhir ini dibicarakan, Liga Super Eropa.

Menurut Aleksander Ceferin, Liga Super Eropa tidak akan pernah terealisasi sekaligus membantah akan diadakannya ajang tersebut.

"Liga Super Eropa tidak akan terjadi. Ajang itu adalah fiksi atau sebuah mimpi untuk saat ini," kata Aleksander Ceferin, dilansir BolaSport.com dari laman BBC.

Baca Juga:

Chairman Asosiasi Klub Eropa (ECA), Andrea Agnelli, juga senada dengan pendapat Ceferin.

Andrea Agnelli, yang juga Presiden Juventus, menganggap bahwa mustahil klub-klub besar di Eropa bakal keluar dari UEFA dan membikin kompetisi sendiri.

"Saya dapat mengonfirmasi bahwa saya tak pernah melihat (dokumen Liga Super Eropa) dan tak pernah mendiskusikannya. Saya pun tak pernah terlibat membuat dokumen tersebut," ucap Agnelli.

"Kami (klub-klub Eropa) sepenuhnya terlibat dengan UEFA dalam menciptakan pertandingan-pertandingan ke depan," tuturnya.