Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya soal Persaingan di SEA Games, Pelatih Vietnam Sebut Timnas U-22

By Ferril Dennys Sitorus - Jumat, 11 Agustus 2017 | 18:46 WIB
Logo SEA Games Kuala Lumpur 2017, Malaysia, 19-30 Agustus. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Vietnam menjadi tim pertama yang tiba di Kuala Lumpur pada Jumat (11/8/2017), jelang keikutsertaan mereka di SEA Games 2017. Vietnam akan melakoni laga pertama melawan Timor Leste pada 15 Agustus 2017.

"Kami telah melakukan persiapan di Korea Selatan dan kami dalam kondisi siap. Para pemain dalam kondisi yang siap setelah dua pekan berlatih," kata pelatih Nguyen Hu Thang.

Vietnam berada di Grup B bersaing dengan Thailand, Indonesia, Kamboja, Timor Leste, dan Filipina.

Hu Thang pun memberikan analisis soal persaingan tim di Grup B.

"Kali ini, Malaysia sebagai tuan rumah. Mereka menjadi tim yang sulit dikalahkan karena mereka bermain di depan pendukungnya sendiri," ujar Hu Thang.

"Kami memiliki pekerjaan yang sulit di Grup B dengan Thailand dan Indonesia dalam persaingan. Menurut saya, semua tim memiliki peluang sama untuk lolos ke semifinal," tuturnya menambahkan.

Vietnam sukses enam kali sukses lolos ke babak semifinal sejak 2001. Mereka juga meraih tiga medali emas (Vietnam 2003, Manila 2005 , dan Laos (2009) dan perunggu (Singapura 2015).

Mereka belum pernah meraih medali emas di cabang sepak bola.

Saat ini, Vietnam merupakan salah satu tim kuat dengan dipimpin gelandang Xuan Truong Luyen yang bermain di salah satu Liga Korea, Gangwon FC.