Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2017 - Kenapa Hansamu Menangis Saat Nyanyikan Indonesia Raya?

By Ferril Dennys Sitorus - Rabu, 16 Agustus 2017 | 15:08 WIB
Timnas U-22 melawan Timnas Thailand U-22 dalam penyisihan grup B SEA Games XXIX Kuala Lumpur 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Selasa (15/8). Pertandingan tersebut berakhir imbang 1-1. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM)

Kapten tim nasional U-22 Indonesia, Hansamu Yama, menjadi salah satu pemain yang tampak menitikan air mata saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya jelang sepak mula pertandingan pertama Grup B melawan Thailand di Stadion Shah Alam, Selangor, Selasa (15/8/2017).

Kepada BolaSport.com, bek Barito Putera tersebut mengakui kerap tak bisa menahan tangis setiap kali menyanyikan lagu kebangsaan.

"Setiap menyanyikan lagu kebangsan saya pasti menangis. Apalagi bertepatan di bulan yang penuh sejarah bagi Indonesia. Saya mengingat perjuangan para pahlawan kita dulu saat memperjuangkan negara," kata Hansamu.

Selain itu, Hansamu menangis karena terharu atas dukungan ratusan suporter yang memenuhi stadion.

"Suporter kita sangat antusias, meskipun kami bermain di negara orang," tutur Hansamu. 

Pertandingan tersebut berakhir dengan hasil imbang 1-1. Setelah sempat tertinggal pada babak pertama, Hansamu dan kawan-kawan berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Septian David dari titik penalti.

Selanjutnya, Indonesia akan melawan Filipina di Stadion Shah Alam pada Kamis (17/8/2017). Pertandingan ini bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke-72 Indonesia.