Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Thailand, Watanya Mongopasi, menyebut licinnya lapangan menjadi salah satu penyebab hasil pertandingan kurang memuaskan bagi timnya saat melawan Indonesia, Selasa (15/8/2017).
Dikutip dari FA Thailnd, manajer cantik Thailand, Watanya Mongopasi sebut kondisi lapangan dari Stadion Shah Alam sangat licin dan membuat pemain Thailand menjadi cepat lelah.
"Ketika berbicara dengan para pemain muda yang bermain hari ini, sulit untuk melihat bahwa lapangan sangat licin. Pemain sering terpeleset, jatuh, dan lelah lebih cepat dari biasanya." ujar Watanya saat konferensi pers.
Bila menoleh ke belakang, saat menjamu Indonesia di Thailand, kondisi lapangan Stadion Nasional Bangkok jauh lebih memprihatinkan.
Kondisi lapangan tergenang air saat diguyur hujan. Air susah meresap dan terjadi genangan diberbagai sisi lapangan.
Berikut potret kondisi lapangan Stadion Nasional Bangkok saat Thailand menghadapi Indonesia di kualifikasi Piala Asia 2018: