Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ia melihat Evan Dimas dkk sedikit terpancing oleh permainan keras, bahkan menjurus kasar yang diperlihatkan pasukan Timor Leste.
"Pemain Timor Leste bermain ngotot dan terus mengejar pemain Indonesia. Mungkin pengaruh dari pelatih mereka yang asal Korea Selatan. Situasi mendebarkan terjadi 15 menit terakhir ketika anak-anak tidak sabar," kata Bambang.
Bagaimana dengan kartu kuning yang diterima Evan Dimas dan membuatnya absen ketika Indonesia bertemu Vietnam pada Selasa, 22 Agustus 2017?
"Seharusnya tidak masalah, walau saya yakin pasti ada pengaruhnya terhadap tim. Semoga kita melihat hasil rotasi pemain yang selama ini dilakukan Luis Milla," tutur Bambang Nurdiansyah.
Lalu, siapa pemain terbaik Indonesia melawan Timor Leste di mata Bambang?
"Saya pilih dua pemain, Hansamu Yama Pranata dan Marinus Mariyanto Manewar," ucap pria yang kini melatih Persita.
Katanya, Hansamu tampil stabil sejak awal turnaman.
"Sungguh pemain ini punya potensi untuk masa depan sepak bola Indonesia," ucap Bambang tentang Hansamu.
Sedangkan Marinus diakuinya memperlihatkan sikap ngotot yang membantu menaikkan semangat tim dan berhasil membuat lawan kesulitan dalam mengawalnya.