Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Vs Vietnam - Timnas U-22 Minta Pencabutan Kartu Kuning Evan Dimas

By Anju Christian Silaban - Senin, 21 Agustus 2017 | 22:32 WIB
Gelandang Evan Dimas memasuki Stadion MP Selayang jelang pertandingan antara timnas U-22 Indonesia dan Timor Leste, Minggu (20/8/2017). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Tim nasional (timnas) U-22 Indonesia mengajukan banding untuk kartu kuning Evan Dimas pada SEA Games 2017.

Evan tidak bisa tampil akibat akumulasi kartu saat timnas U-22 melawan Vietnam pada partai lanjutan Grup B di Stadion MPS Selayang, Selasa (22/8/2017).

Kartu kuning terakhir diterima pemilik nomor kostum enam itu saat timnya menang 1-0 atas Timor Leste, Minggu (20/8/2017).

Baca juga: 

Hukuman terakhir dianggap kurang tepat karena Evan adalah pemain yang dilanggar.

Oleh karenanya, Manajer Endri Erawan berkoordinasi dengan Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono untuk melakukan banding.

“Surat-surat sudah siap untuk dikirimkan ke AFC hari ini. Kami menyoroti kartu kuning Evan dan kepemimpinan wasit," kata Endri, Senin (21/8/2017).

"Harapan kami kartu kuning Evan bisa dicabut. Walaupun sepertinya sulit, kami tidak putus asa," ujar dia.

Sikap dari timnas U-22 berbanding lurus dengan permintaan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi sebelumnya.

Melalui Instagram, Imam menuliskan, "Saya meminta pelatih dan manajer untuk mengajukan banding atas keputusan ini."