Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia vs Vietnam - Serangan Vietnam Lebih Efektif dari Indonesia

By Stefanus Aranditio - Selasa, 22 Agustus 2017 | 20:44 WIB
Indonesia dan Vietnam bertemu pertandingan keempat Grup B di Stadion Selayang Municipal Council, Selasa (22/8/2017). (FERRY SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

19 Indonesia berhadapan dengan timnas U-22 Vietnam dalam lanjutan laga keempat grup B SEA Games 2017 di Stadion Selayang, Selasa (22/8/2017) hasil sementara, di babak pertama kedua tim masih sama kuat 0-0.

Timnas U-22 Vietnam dari awal pertandingan langsung menekan pertahan Indonesia.

Indonesia sempat mendapatkan peluang emas lewat kaki Septian David Maulana di menit 33’ dari luar kotak pinalti, namun masih bisa diamankan kiper Vietnam, Phi Minh Long.

(BACA JUGA: Indonesia Vs Vietnam - Ini Statistik Trio Gelandang Sentral dan Bek Debutan Timnas)

Tendangan Septian David Maulana tersebut menjadi satu-satunya shot on target dari empat tendangan yang diciptakan timnas U-22 Indonesia.

Sementara itu, Vietnam juga mampu melepaskan empat tendangan ke gawang Satria Tama, dan tercipta tiga shot on target.

Septian David Maulana yang berperan sebagai pengganti Evan Dimas dalam pertandingan kali ini belum mampu membangun penyerangan timnas U-22 Indonesia.


Indonesia dan Vietnam bertemu pertandingan keempat Grup B di Stadion Selayang Municipal Council, Selasa (22/8/2017). (FERRY SETIAWAN/BOLASPORT.COM)