Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Vs Kamboja - Hansamu Yama di Mata Pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago

By Kamis, 24 Agustus 2017 | 14:12 WIB
Kapten sekaligus bek tengah timnas U-22 Indonesia, Hansamu Yama (23) memimpim diskusi skuat Garuda Muda jelang laga babak kedua kontra timnas U-22 Filipina di Stadion Shah Alam, Selangor, 17 Agustus 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Nama Hansamu Yama Pranata kini semakin sering dibicarakan seiring aksi tim nasional U-22 Indonesia di ajang SEA Games 2017. Apa komentar pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago?

"Dulu saya pernah katakan, Hansamu akan menjadi penerus Bejo Sugiantoro," ucap Jacksen F. Tiago.

Menurut Jacksen, gaya bermain Hansamu semakin matang. Dia juga bisa bermain di beberapa posisi lini belakang seperti yang terjadi di Barito Putera

Hal tersebut disampaikan Jacksen F. Tiago kepada BolaSport.com sehari setelah ia kembali dari Rio de Janeiro, Brasil, pada Kamis (24/8/2017).

"Boleh saya katakan, bagi saya Hansamu itu sempurna sebagai bek tengah. Bakatnya luar biasa," kata Jacksen yang pernah menjadi pelatih timnas senior Indonesia.


Hansamu Yama (kiri), pemain timnas sepak bola Indonesia di SEA Games 2017 Kuala Lumpur, Malaysia.(YOUTUBE/League Football Sport)

Hansamu Yama dipuji sebagai pemain yang rajin dengan kemampuan merata bola atas dan bola bawah.

Pria kelahiran Mojokerto, 16 Januari 1995 itu juga dinilai cukup taktis untuk melakoni strategi pelatih.

"Mau main keras dia oke, mau teknik juga oke," ujar Jacksen.

Tak hanya soal tenik bermain di lapangan, Jacksen F. Tiago juga memuji kepribadian Hansamu.