Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jacksen F Tiago Sudah Memprediksi Thailand dan Indonesia akan Melaju ke Semifinal SEA Games 2017

By Weshley Hutagalung - Kamis, 24 Agustus 2017 | 20:04 WIB
Kegembiraan tim nasional U-22 Indonesia seusai mengalahlan Kamboja dengan skor 2-0 pada Kamis (24/8/2017). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Di laga terakhir Grup B SEA Games 2017, Thailand berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 3-0. Ternyata, hal itu sudah diprediksi Jacksen F. Tiago.

Sekitar 1,5 jam sebelum pertandingan antara Thailand vs Vietnam digelar di Stadion Selayang Municipal Council, Selayang, BolaSport.com berkomunikasi dengan Jacksen F. Tiago.

Dengan yakin, pelatih Barito Putera itu mengatakan Thailand akan mengatasi Vietnam dan lolos ke semifinal.

Ia paham permainan Vietnam ketika melawan Indonesia sangat cepat dengan serangan bergelombang yang membahayakan pertahahan Garuda Muda.

Begitu pula Indonesia. Walau sulit, Indonesia disebut akan mengatasi Kamboja tanpa perlu menang 3 bola.

"Level sepak bola Thailand berbeda dengan negara-negara lain di Asia Tenggara. Mereka tahu bagaimana mengatur ritme pertandingan," ucap Jacksen.


Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago, berfoto dengan pelatih Brasil, Tite.(Dok. Pribadi)

Menurut mantan pelatih Persipura itu, sepak bola Indonesia harus bisa belajar dari Thailand bagaimana proses mencapai puncak penampilan para pemain di sebuah turnamen.

"Sepak bola kini seperti menjalankan bisnis atau perusahaan. Butuh perencanaan yang baik untuk bisa sukses. Akan tetapi, tidak semua orang mengerti hal ini," ucap Jacksen.

Setelah memprediksi Indonesia dan Thailand masuk semifinal, bagaimana Jacksen melihat laga 4 besar?

Semifinal akan berlangsung Sabtu, 26 Agustus, mempertandingkan Thailand vs Myanmar dan Malaysia vs Indonesia.

"Sekali lagi, saya lihat Indonesia akan bertemu Thailand di final," kata Jaksen. "Pemenangnya kali ini adalah Indonesia."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P