Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Vs Indonesia - Gelora Semangat dari Eks Kapten Timnas Indonesia SEA Games 2009

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 26 Agustus 2017 | 14:29 WIB
Gelandang Evan Dimas memasuki Stadion MP Selayang jelang pertandingan antara timnas U-22 Indonesia dan Timor Leste, Minggu (20/8/2017). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Timnas U-22 Indonesia akan menantang Malaysia dalam laga semifinal SEA Games 2017 yang berlangsung di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Sabtu (26/8/2017).

Ada gelora penyemangat untuk tim asuhan Luis Milla itu dari mantan kapten Timnas Indonesia di SEA Games 2009, yakni Tony Sucipto.

Tony memprediksi pertandingan melawan Malaysia akan berjalan dengan sangat ketat.

Terlebih tuan rumah tidak mau kalah di depan puluhan ribu suporternya yang akan memadati stadion berkapasitas 80 ribu penonton tersebut.

Pemain yang saat ini membela Persib Bandung itu berharap Evan Dimas dkk tetap fokus selama pertandingan.

Apalagi dalam pertandingan melawan Malaysia, tiga pemain Timnas U-22 dipastikan tidak bisa bermain karena akumulasi kartu kuning.

(BACA JUGA: Malaysia Vs Indonesia - 3 Hal yang Berbahaya dari Malaysia)

Ketiga pemain itu adalah Hansamu Yama, Marinus Maryanto Wanewar, dan Muhammad Hargianto.

Akan tetapi Tony yakin dengan pemain lainnya bisa membawa angin segar bagi Tim Merah Putih untuk meraih kemenangan dan lolos ke final SEA Games 2017.

"Sejauh ini permainan Timnas U-22 sudah bagus. Sekarang semifinal melawan tuan rumah," ucap Tony saat dihubungi BolaSport.com dan SuperBall.id.