Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Asing Sebut Indonesia Berpotensi Menjadi Raja ASEAN Karena 3 Faktor Ini

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Selasa, 3 Oktober 2017 | 21:40 WIB
Timnas Indonesia (INSTAGRAM.COM/STEFANO LILIPALY)

Perkembangan Indonesia dikancah sepak bola rupanya mendapat sorotan dari media asing Fox Sports.

Setelah mendapatkan hukuman dari FIFA, sepak bola Indonesia memang mula berbenah demi kembali mendapatkan kembali tajinya di ASEAN bahkan Asia.

Terbukti dengan beberapa perkembangan-perkembangan yang dilakukan oleh Timnas Indonesia baik senior maupun junior.

Tak tanggung-tanggung, PSSI selaku federasi tertinggi sepak bola Indonesia mendatangkan mantan pelatih Timnas U-21 Spanyol yakni Luis Milla.

Indonesia bahkan digadang-gadang oleh Fox Sports Asia berpotensi menjadi raksasa ASEAN karena 3 faktor.

(Baca Juga: Indonesia Vs Kamboja - Pakai Rompi Merah Saat Latihan, 7 Pemain Timnas Indonesia Ini Akan Jadi Starting Line-up?)

Fox Sports Asia mengunggah sebuah video yang menunjukkan 3 alasan kenapa Indonesia akan menjadi raksasa ASEAN

Dan berikut ini 3 alasan kenapa Timnas Indonesia akan menjadi raja ASEAN yang didapatkan BolaSport.com di Twitter Fox Sports Asia:

1. Menjadi Finalis Piala AFF 2016


Gelandang Indonesia, Bayu Pradana (19), berduel dengan penyerang Thailand, Sirach Chatthong (9), pada final pertama Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (14/12/2016) malam.(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)