Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Negara yang gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2018 bertambah, tiga negara yaitu Singapura, Mongolia, dan Laos pun menyusul.
Sebelumnya ada Nepal, Timor Leste, Brunei, Myanmar, dan Filipina.
Sementara ini, menyisakan lima negara Asia Tenggara yang melakoni babak Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 yaitu Indonesia, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Kamboja.
Namun timnas U-19 Indonesia sudah dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2018 karena bertindak sebagai tuan rumah.
Keempat negara lainnya, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Kamboja masih belum dipastikan lolos.
(Baca Juga: Musim ini Jadi Keempat Kalinya GP Valencia Jadi Seri Penentu)
Saat ini Vietnam memuncaki klasemen sementara Grup H dan masih menyisakan satu pertandingan lagi.
Thailand berada di urutan kedua klasemen sementara Grup I dengan menyisakan satu pertandingan lagi.
Kamboja sudah menyelesaikan babak penyisihan Grup G sebagai runner up, dan masih menunggu hasil runner up grup lain untuk dapat lolos.
Malaysia berada di urutan kedua klasemen Grup F dan masih menyisakan satu laga melawan Korea Selatan.
(Baca Juga: Siapkan Bonus, Umuh Opotimstis Persib Raih Poin di Kalimantan)
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on