Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipanggil Timnas U-23 Indonesia, Egy Maulana Siap Tunjukkan Skillnya di Depan Luis Milla

By Stefanus Aranditio - Senin, 13 November 2017 | 10:31 WIB
Pemain Timnas U-19 Indonesia Egy Maulana Vikri saat menjalani wawancara eksklusif dengan BolaSport.com di sala satu hotel di Jakarta pada Kamis (19/10/2017). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

 Pelatih Timnas u-23 Indonesia, Luis Milla telah memanggil 33 nama pemain untuk bergabung bersama timnas dalam laga uji coba bulan November ini.

Timnas U-23 Indonesia akan berjumpa Timnas U-23 Suriah pada Kamis, (16/11/2017) 17.00 WIB (Live RCTI).

Dalam laga uji coba kali ini, Luis Milla memanggil empat pemain timnas U-19 Indonesia asuhan Indra Sjafri untuk bergabung bersama timnas U-23.

Mereka antara lain Egy Maulana, M Rafli Mursalim, Muhammad Luthfi, dan Saddil Ramdani.


Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, tengah memberikan instruksi kepada Egy Maulana dkk pada sesi latihan menjelang laga ketiga Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 kontra Korea Selatan di Paju National Football Centre, Korea Selatan, Jumat (3/11/2017).(DOK PSSI)

Luis Milla memanggil beberapa pilar timnas U-19 dengan alasan untuk mempersiapkan Asian Games 2018.

“Obyektif dan prioritas saya pada laga uji coba ini adalah mengumpulkan para pemain yang nantinya kita siapkan untuk tim U-23 yang akan tampil di Asian Games 2018,” kata Luis Milla.

(Baca Juga: 11 Fakta Menarik Perjuangan PSM Makassar di Liga 1, Lebih Baik dari ISC 2016)

Menanggapi panggilan negara tersebut, penyerang timnas U-19, Egy Maulana Vikri bersyukur bisa kembali masuk dalam skuat asuhan Luis Milla.

Egy Maulana mengaku siap menunjukkan kemampuan terbaiknya kala menghadapi timnas u-23 Suriah nanti.