Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelum melakoni pertandingan di Asian Games 2018, timnas U-23 Indonesia akan menggelar sejumlah laga dalam test event jelang pesta olahraga terbesar Asia itu.
Ada sekitar tujuh negara yang diminta Pemerintah Indonesia kepada PSSI untuk segera menghubungi mereka.
Ketujuh negara tersebut adalah Saudi Arabia, Qatar, Singapura, Malaysia, Vietnam, China, dan Korea Selatan.
Timnas U-23 Indonesia hanya akan melakukan enam pertandingan pada test event jelang Asian Games 2018.
Sesuai rencananya, laga-laga itu digelar pada Februari 2018.
"Jadi, kami akan melakukan test event dengan enam negara tersebut sesuai permintaan pemerintah kepada PSSI untuk menghubungi mereka," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, di Cikarang.
"Ini statusnya belum konfirmasi dan teknisnya PSSI yang akan mengundang negara-negara tersebut," ucapnya.
Lebih lanjut, Tisha menambahkan bahwa pertandingan test event jelang Asian Games 2018 itu lebih baik bertanding dengan lawan yang kuat.