Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-19, Rupanya Begini Track Record Bima Sakti dan Cristian Gonzales

By Nina Andrianti Loasana - Kamis, 23 November 2017 | 21:54 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Luis Milla, dan asisen pelatih Bima Sakti, saat mendampingi timnya melawan timnas Suriah U-23 dalam partai uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Sabtu (18/11/2017). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA/BOLASPORT.COM)

Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, memberi pengunguman mengejutkan terkait sosok pengganti pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri.

Dua sosok yang akan mengasuh Egy Maulana Vikri dkk tersebut adalah asisten pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti Tukiman, dan striker Arema FC, Cristian Gonzales.

Melansir dari tribunnews.com, Eddy Rahmayadi memberikan komentar terkait dua sosok yang akan menangani timnas U-19 Indonesia ini.

"Sementara, kami menggunakan Bima Sakti dan Cristian Gonzales untuk menangani timnas U-19 Indonesia. Tetapi pembimbingnya tetap Luis Milla," ujar Edy pada Kamis (23/11/2017).

"Kami mengharapkan akan terjadi peningkatan taraf dan sinergitas baik antara timnas U-19 Indonesia dengan timnas U-23," jelasnya menambahkan.

Lalu bagai mana sepak terjang Bima Sakti dan Cristian Gonzales di dunia sepak bola?

Dilansir BolaSport.com dari berbagai sumber, berikut track record kedua pelatih sementara Timnas U-19 Indonesia tersebut:

1. Bima Sakti


Asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Bima Sakti, tengah memberikan instruksi dalam laga uji coba kontra timnas U-23 Suriah di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Kamis (16/11/2017).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Bima Sakti Tukiman adalah gelandang legendaris Indonesia.