Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Catatan Hasil Kualifikasi Piala Asia 2018 di 3 Level Ini Buktikan Indonesia Belum Mampu Taklukan Malaysia

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 10 Desember 2017 | 18:29 WIB
Timnas Indonesia dan Timnas Malaysia (BOLASPORT.com)

Menjalani laga pada Juli silam, Indonesia gagal menaklukan Malaysia di laga perdana kualifikasi grup H, Rabu (19/7/2017).

Indonesia harus menelan pil pahit setelah dikalahkan Malaysia dengan skor 0-3.

Tak hanya kalah dari Malaysia, Timnas U-23 Indonesia juga gagal menuju putaran final.

Pasalnya, Indonesia harus puas di posisi 3 klasemen grup H dengan 4 poin, sementara Malaysia menjadi juara setelah menorehkan 6 poin disusul Thailand sebagai runner up dengan 5 poin.


klasemen Kualifikasi PIala Asia U-23 2018 (AFC)

2. Kualifikasi Piala Asia U-19 2018

Bertanding di cuaca ekstrem musim gugur Korea Selatan, Indonesia kembali gagal mematahkan langkah Malaysia.

Bertemu di laga keempat Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 Grup F, Indonesia harus mengalami kekalahan 1-4 pada Senin (6/11/2017).

Kekalahan ini pun membuat Indonesia kembali menduduki posisi ketiga di klasemen grup F dengan 6 poin.

Sementaara Malaysia berada di posisi runner up setelah menorehkan 9 poin dan Korea Selatan memuncaki klasemen dengan 12 poin sempurna.