Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kaleidoskop Timnas Indonesia 2017: Inilah Aksi Garuda Muda di SEA Games 2017 hingga Tuai Pujian dari Timnas Thailand

By Akhir Mala - Rabu, 13 Desember 2017 | 11:43 WIB
Winger Febri Hariyadi (13) saat membela timnas U-22 Indonesia yang bersua Malaysia pada semifinal SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, 26 Agustus 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Kanal BolaSport.com telah merangkum beberapa berita populer di bulan Agustus 2017.

Berawal dari aksi Marinus Wanewar saat membantu Indonesia pada pertandingan ketiga Grup B SEA Games 2017.

Aksi Marinus Wanewar di ajang SEA Games 2017

Insiden bermula pada waktu tambahan babak kedua ketika Evan Dimas dilanggar keras oleh Timor Leste.


Aksi Keganasan Marinus Wanewar saat melawan Timor Leste(Youtube)

Laga Indonesia vs Timor Leste berlangsung di Stadion Selayang, Minggu (20/8/2017).

Saat itu, reaksi berlebihan Timor Leste terhadap pelanggaran Evan Dimas menarik emosi pemain Timnas Indonesia, termasuk Marinus Wanewar.

Pemain asal Papua ini menghampiri setiap pemain Timor Leste yang lakukan tindakan tidak terpuji.

Meskipun menjadi sorotan publik, Marinus Wanewar juga menjadi aktor kemenangan Indonesia atas Timor Leste.

Berkat gol satu-satunya, Indonesia berhasil menang 1-0 atas Timor Leste pada pertandingan ketiga Grup B SEA Games 2017.