Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisruh PSSI versus Kemenpora, Berapa Target Timnas Indonesia di Asian Games 2018 Sebenarnya?

By Irwan Febri Rialdi - Jumat, 15 Desember 2017 | 16:07 WIB
Asian Games (BOLASPORT.COM)

Menjelang Asian Games 2018, kini muncul perbedaan pendapat antara PSSI dan Kemenpora.

Hal ini terkait dengan target Timnas Indonesia di Asian Games 2018.

Terbaru, PSSI melalui Sekjen Ratu Tisha menuturkan bahwa skuat Garuda ditarget untuk finis di posisi sepuluh besar.

Dilansir dari salah satu media internasional, Selasa (12/12/2017), PSSI dikabarkan meninjau ulang target Timnas Indonesia, posisi sepuluh besar merupakan target terbaru untuk Luis Milla.

Ratu Tisha menyatakan target itu menjadi revisi setelah mengadakan pertemuan dengan Kemenpora pada akhir Oktober 2017.

(Baca Juga: 35 Pemain Ini Masuk Nominasi Tim Indonesia Selection Lawan Islandia)

Namun kabar ini langsung dibantah oleh Kemenpora, Imam Nahrawi.

Imam menyatakan tak ada perubahan mengenai target Timnas Indonesia di Asian Games.

Ia langsung memastikan ke Sesmenpora, Gatot S. Dewa Broto, dan kenyataannya Kemenpora belum pernah mengadakan pertemuan dengan PSSI.

“Saya kaget setelah teman-teman wartawan tanya ke saya."