Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Daftar Harga Tiket Timnas Vs Islandia di GBK

By Segaf Abdullah - Senin, 8 Januari 2018 | 22:40 WIB
Timnas Indonesia seusai mengalahkan timnas Guyana pada uji coba internasional di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 25 November 2017. (FERISETIAWAN/BOLASPORT.COM)

PSSI telah merilis harga tiket untuk laga uji coba timnas Indonesia kontra Islandia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (14/1/2018) pukul 18.30 WIB.

PSSI menyiapkan sebanyak 50 ribu lembar tiket dari total kapasitas 76 ribu lebih tempat duduk di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Tiket termurah yakni senilai Rp 100 ribu untuk kategori tiga (tribune atas). Sementara tiket termahal dijual seharga Rp 1,5 juta untuk VVIP.

(Baca Juga: Ragnar Sigurdsson, Tes Pertama Ilija Spasojevic pada 2018)

Meski begitu, PSSI tetap memberikan potongan harga senilai lima persen untuk pembeli tiket pre-sale mulai Senin (8/1/2017) hingga Sabtu (13/1/2017).

(Baca Juga: Kiprah 13 Pemain Balkan di Indonesia, Marko Simic dan Bojan Malisic Masuk Mana?)

Adapun tiket sudah bisa dibeli secara online via situs resmi PSSI di www.pssi.org dan situs jual-beli www.bukalapak.com.

Berikut ini adalah rincian harga tiket timnas Indonesia Vs Islandia:

  • VVIP: Rp 1,5 juta
  • VIP Barat A: Rp 1 juta
  • VIP Barat B: Rp 1 juta
  • VIP Timur: Rp 750 ribu
  • Kategori 1 A Barat: Rp 300 ribu
  • Kategori 1 B Barat: Rp 300 ribu
  • Kategori 1 C Timur: Rp 300 ribu
  • Kategori 1 D Timur: Rp 300 ribu
  • Kategori 2 (Tribune Utara): Rp 175 ribu
  • Kategori 2 (Tribune Selatan): Rp 175 ribu
  • Kategori 3 (Tribune Atas): Rp 100 ribu