Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Vs Singapura - Dua Pergantian Kembali Dilakukan Garuda Muda Pada Menit ke-77

By Muhammad Robbani - Rabu, 21 Maret 2018 | 20:10 WIB
Timnas U-23 Indonesia memasuki Stadion Nasional, Singapura, sebelum melawan timnas U-23 Singapura, Rabu (21/3/2018). ( DOK PSSI )

Timnas U-23 Indonesia kembali melakukan dua pergantian dengan memasukan Hanif Sjahbandi menggantikan Muhammad Hargianto. Lalu Bagas Adi Nugroho menggantikan Rezaldi Hehanussa pada menit ke-77.

Timnas U-23 Indonesia menambah keunggulan atas timnas U-23 Singapura menjadi 3-0 melalui gol yang dicetak Septian David Maulana pada menit ke-65.

Gol itu berawal dari solo-run Febri Hariyadi di sektor kanan pertahanan timnas U-23 Singapura.

Timnas U-23 Indonesia melakukan dua pergantian sekaligus di babak kedua dalam lawatannya ke markas timnas U-23 Singapura.

Gavin Kwan Adsit masuk menggantikan I Putu Gede, dan juga Ilham Udin Armaiyn masuk menggantikan Ezra Walian pada menit ke-62.

Di awal babak kedua, Septian David Maulana juga masuk menggantikan Osvaldo Haay.

Gol kedua skuad Garuda diciptakan Muhammad Hargianto pada menit ke-51. Pemain Bhayangkara FC tersebut menerima bola dari Febri Hariyadi dari luar kotak penalti.

Gol sebelumnya dicetal Febri Hariyadi pada menit ke-43.

Untuk laga ini, Luis Milla melakukan perubahan komposisi di semua sektor.

Di sektor kiper, Milla menurunkan Awan Setho. Sementara pada bek tengah, Andy Setyo diduetkan dengan Ricky Fajrin.

Di sisi gelandang bertahan, Milla memberikan debut untuk Zulfiandi. Maju ke depan, Saddil Ramdani bakal menopang Ezra Walian.

Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh RCTI mulai pukul 18.30 WIB.

Susunan pemain:

Timnas U-23 Singapura (3-4-3): Zharfan; Shahrin, Illyas (C), Faizal; Zulqarnean, Umar, Hami, Syahrul; Justin; Ikhsan, Naufal.

Pelatih: Fandi Ahmad

Timnas U-23 Indonesia (4-2-3-1): 30-Awan Setho; 2-Putu Gede Juni Antara, 3-Andy Setyo, 15-Ricky Fajrin, 28-Rezaldi Hehanussa; 8-M Hargianto, 16-Zulfiandi; 25-Osvaldo Haay, 17-Osvaldo Haay, 13-Febri Hariyadi; 9-Ezra Walian

Pelatih: Luis Milla