Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beda 180 Derajat! Febri Hariyadi Dipuja-puja, Pemain Ini Justru Panen Kritik Pedas

By Taufan Bara Mukti - Kamis, 22 Maret 2018 | 10:16 WIB
Aksi winger tim nasional U-23 Indonesia, Febri Hariyadi, dalam laga persahabatan melawan timnas U-23 Singapura di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (21/3/2018). (Dok. PSSI)

Netizen Indonesia memenuhi kolom komentar Instagram Febri dengan pujian.

Tak jarang ada yang menyebut Febri layak bermain di Eropa untuk mengembangkan skill yang telah dia miliki.

Namun, nasib berbeda justru diterima penyerang timnas U-23 Indonesia, Ezra Walian.

Ezra yang kini merumput di Liga Belanda bersama Almere City, dinilai gagal menunjukkan performa terbaik.

Pada laga itu, Ezra mendapat sebuah peluang emas pada menit ke-25.

(Baca Juga: 5 Tim Ini Berpotensi Menggebrak dan Menjadi Kejutan di Liga 1 2018, Salah Satunya di Luar Dugaan!)

Dia berhasil meloloskan diri dari kawalan bek lawan hingga tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Singapura, Zharfan Rohaizad.

Apes, tendangan menyusur tanah yang dilesakkan Ezra masih bisa dihalau oleh Rohaizad.

Kegagalan Ezra mencetak gol itu menambah catatan buruk dirinya di mata netizen.

Alih-alih menjadi sumber gol, Ezra justru melempem dan tak berkutik. Malah Febri Hariyadi yang notabene seorang winger sukses menjadi pemecah kebuntuan.

Inilah kritik kepada Ezra Walian di Twitter:

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P