Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Vs Timnas U-19 Jepang - Suasana SUGBK Senyap

By Muhammad Robbani - Minggu, 25 Maret 2018 | 18:54 WIB
Suasana tribun kategori I Barat di Gelora Utama Bung Karno dalam laga Indonesia U-19 vs Jepang U-19, Minggu (25/3/2018). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

 Laga antara timnas U-19 Indonesia kontra timnas U-19 Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (25/3/2018), nyatanya kurang berhasil menarik minat penonton.

Hanya sedikit suporter yang datang langsung ke stadion untuk mendukung Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan, Minggu (25/3/2018).

Panitia memang hanya melepas lembar tiket sebanyak 15 ribu untuk tribun VIP Barat, VIP Timur, Kategori  I Barat, dan Kategori  I Timur.

(Baca Juga: Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia Vs Timnas U-19 Jepang - Egy Maulana Turun Sejak Awal, Bima Sakti Ganti Komposisi Jantung Pertahanan)

Tribunue VIP Barat dan Timur nampak lengang, penonton lebih banyak mengisi tribune Kategori 1 Barat dan Timur.

Itu pun, tribune Kategori 1 Barat dan Timur masih nampak lengang karena tidak semua kursi terisi.

Tak pelak atmosfer di stadion menjadi senyap karena tak ada kemeriahan yang diciptakan suporter.

 Hanya sesekali penonton menciptakan keriuhan kala bola dimainkan oleh bintang timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri.


Suasana Stadion Gelora Utama Bung Karno di awal laga Indonesia U-19 vs Jepang U-19, Minggu (25/3/2018).(MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Pelatih Garuda Muda, Bima Sakti, menurunkan pemain-pemain bintang seperti Egy, Syahrian Abimanyu, atau Saddil Ramdani dalam pertandingan ini.

Sampai menit ke-11, pertandingan masih berjalan imbang dengan kedudukan 0-0.