Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kapten Timnas U-19 Jepang Komentari Permainan Egy Maulana Vikri

By Muhammad Robbani - Minggu, 25 Maret 2018 | 22:38 WIB
Kapten timnas U-19 Jepang, Mitsuki Saito, memberi komentar kepada BolaSport.com di Mixed Zone SUGBK, Minggu (25/3/2018). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

 Kapten timnas U-19 Jepang, Mitsuki Saito, mengomentari permainan bintang timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri.  

Mitsuki Saito sempat bermain dalam satu lapangan dengan Egy selama 26 menit pada laga persahabatan timnas U-19 Indonesia melawan timnas U-19 Jepang di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (25/3/2018).

Pemain bernomor punggung 6 itu masuk di awal babak kedua, sementara Egy, yang bermain sebagai starter bagi Garuda Muda, ditarik keluar pada menit ke-71.

(Baca Juga: Meski Menang Telak Vs Egy Maulana Vikri Cs, Pelatih Timnas U-19 Jepang Ungkap Kekecewaan)

"Saya pikir pemain nomor 10 Indonesia (Egy) tak terlalu bagus. Ya, saya tahu kualitas dan teknik dia dari tayangan video," ujar Mitsuki Saito kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, di mixed zone SUGBK selepas pertandingan.

"Ya dia cukup menyulitkan dengan peluang-peluang yang dibuatnya," tutur pemain kelahiran 1999 itu.


Suasana tribun kategori I Barat di Gelora Utama Bung Karno dalam laga Indonesia U-19 vs Jepang U-19, Minggu (25/3/2018). ( MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM )

Dalam pertandingan ini, pemain Lechia Gdansk itu tak banyak membuat ancaman atau pun unjuk kebolehannya.

Garuda Muda harus bertekuk lutut dari pasukan muda Samurai Biru dengan skor telak 1-4.

(Baca Juga: Egy Maulana Vikri Terkunci, Gelandang Timnas U-19 Indonesia Lain Harusnya Jadi Solusi)