Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasca-renovasi yang dilakukan terhadap Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Ttimnas Indonesia masih belum merasakan tuah manis dari stadion kebanggaan rakyat Indonesia tersebut.
Pasalnya, sejak selesai direnovasi untuk persiapan gelaran Asian Games 2018, SUGBK masih belum memberikan hasil positif bagi timnas Indonesia.
Tercatat, Timnas Indonesia (senior) telah melakoni satu laga, yakni saat melawan timnas Islandia.
(Baca Juga: Tenggelam Bertahun-tahun, Si Anak Hilang Jebolan Timnas U-19 Indonesia Kembali Moncer Bersama Luis Milla)
Pada laga yang digelar 14 Januari 2018 tersebut, Evan Dimas dan kawan-lawan harus menerima kekalahan dengan skor 1-4 dari Timnas Islandia.
Kemudian, timnas U-19 Indonesia di bawah arsitek baru, Bima Sakti, melakoni laga uji coba melawan timnas U-19 Jepang.
Egy Maulana Vikri yang bersiap untuk berjuang di ajang Piala Asia U-19 2018 juga harus menelan hasil yang sama.
Skuat besutan Bima Sakti juga kalah dengan skor yang sama di SUGBK, yakni 1-4.