Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aji Kusuma Dipuji Pelatih Timnas U-19 Jepang untuk Alasan Membanggakan

By Adif Setiyoko - Rabu, 28 Maret 2018 | 14:16 WIB
Pelatih timnas U-19 Jepang, Masanaga Kageyama, memberikan komentarnya ke awak media usai melawan Cilegon United di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/3/2018) (MOCH. HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

Pelatih timnas U-19 Jepang, Masanaga Kageyama melontarkan pujian kepada pemain depan timnas U-19 Indonesia, Aji Kusuma. Eks pemain Bali United U-19 ini berhasil membobol gawang anak asuh Kageyama sebanyak dua kali.

Pertama, Aji Kusuma membobol gawang anak asuh Masanaga Kageyama kala timnas U-19 Jepang dijamu timnas U-19 Indonesia.

laga ini terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (25/3/2018) malam.

Gol yang dicetak Aji Kusuma sekaligus menjadi satu-satunya gol dari skuat besutan Bima Sakti pada laga uji coba yang berakhir dengan skor 1-4 untuk Jepang.

(Baca juga: Periode Gelap Marko Simic dan Ilija Spasojevic, Kini Keduanya Bak Hilang Ditelan Popularitas)

Gol kedua yang dicetak eks pemain PS TNI U-19 tersebut lahir ketika ia membela klub barunya, Persika Karawang.

Klub Liga 2 itu bersua timnas U-19 Jepang di Lapangan A Senayan, Selasa (27/3/2018) sore.

Menariknya, Aji tampil serupa sebagai pemain pengganti pada menit-menit akhir jelang laga selesai.

Keberhasilan Aji dalam mencetak dua gol ke gawang skuat muda Samurai Biru ini turut mendapat apresiasi dari pelatih timnas U-19 Jepang.


Pemain timnas u-19 Indonesia, Aji Kusuma, merayakan gol ke gawang timnas u-19 Jepang di Stadion Utama GBK, Minggu (25/3/2018). ( MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM )