Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Deretan Pemain yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia di Grup B Piala AFF 2018

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Rabu, 2 Mei 2018 | 16:47 WIB
Gelandang tim nasional Thailand, Chanathip Songkrasin, menggiring bola dari incaran pemain Slovakia dalam laga final King's Cup 2018 di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand, pada Minggu (25/3/2018). (TWITTER @THEAFCDOTCOM)

Timnas Indonesia dipastikan akan berada satu grup dengan Thailand, Filipina, Singapura, dan pemenang antara Timor Leste atau Brunei Darussalam di grup B Piala AFF 2018.

Timnas Indonesia tampaknya akan menjalani ujian berat pada fase grup ini.

Sebab, grup B dinilai sebagai grup neraka jika dibandingkan dengan grup A.

 

A post shared by AFF Suzuki Cup (@affsuzukicup) on

Seperti diketahui grup B saat ini diisi oleh sang juara bertahan Thailand dan tim dengan peringkat FIFA tertinggi di Asia Tenggara yakni Filipina.

Selain itu, ketiga negara yang sudah dipastikan akan satu grup dengan Indonesia juga memiliki pemain-pemain yang berkualitas.

(Baca juga: Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF, Tandang ke Singapura dan Thailand)

Berikut ini adalah pemain-pemain yang patut diwaspadai oleh timnas Indonesia di grup B (minus Brunei/Timor Leste):

1. Thailand - Chanathip Songkrasin


Chanathip Songkrasin, andalan Thailand di sisi kiri.(KUKUH WAHYUDI/BOLA/JUARA.NET)

Chanathip Songkrasin merupakan pemain fenomenal milik timnas Thailand.

Kualitasnya bahkan bisa dibilang di atas rata-rata pemain Asia Tenggara.

Berkat performanya yang apik, Chanathip sering dijuluki sebagai Lionel Messi dari Thailand.

Pemain berusia 25 tahun itu saat ini sudah berhasil menembus skuat utama klub Jepang, Consadole Sapporo.

Chanathip juga menjadi salah satu sosok yang menyulitkan timnas Indonesia di final Piala AFF 2016 silam.

Chanathip tercatat sudah membela timnas Thailand sebanyak 44 kali dengan kontribusi lima gol.

2. Filipina - Phil Younghusband


Phil Younghusband merayakan gol Filipina ke gawang Laos pada partai Piala AFF di Hanoi, 22 November 2014.(STR/AFP)

Phil Younghusband merupakan pemain kelahiran Inggris yang memiliki keturunan Filipina.

Sejak Piala AFF 2010 lalu, Phil menjadi satu dari sekian pemain blasteran yang membela timnas Filipina.

Pengalaman pemain ini juga tak bisa diragukan, sebab Phil pernah berkostum raksasa Liga Inggris Chelsea.

Pemain berusia 30 tahun ini juga merupakan sosok yang berhasil membawa timnas Filipina terus menanjak di peringkat FIFA.

Phil tercatat sudah tampil bersama timnas Filipina sebanyak 97 kali dengan kontribusi 50 gol.

3. Singapura - Hariss Harun


Striker Persija Jakarta, Bambang Pamungkas tengah berduel dengan pemain Johor Darul Takzim, Hariss Harun pada laga Grup H Piala AFC 2018 di di Stadion Larkin, Johor Bahru, Rabu (14/2/2018).(twitter.com/AFCCup)

Hariss Harun adalah gelandang tangguh yang saat ini dimiliki oleh timnas Singapura.

Sejak usianya masih 17 tahun, Hariss sudah dipanggil ke timnas Singapura senior.

Berkat penampilan apiknya di timnas maupun klub, pemain berusia 27 tahun ini dipercaya oleh raksasa Liga Malaysia Johor Darul Takzim untuk mengisi kuota pemain Asia Tenggara sejak musim 2014.

Hariss tercatat sudah tampil sebanyak 83 kali dan berkontribusi enam gol untuk timnas Singapura.

(Baca Juga: Mo Salah Bisa Selamatkan Son Heung-min dari Ancaman Penjara Tanpa Perlu ke Indonesia)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P