Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Calon Pemain Premier League Berpotensi Adang Laju Timnas Indonesia di Piala AFF 2018

By Kautsar Restu Yuda - Rabu, 2 Mei 2018 | 19:25 WIB
Gelandang Manchester City, Bernardo Silva (kanan), melepaskan tembakan ke gawang Cardiff City yang dikawal kiper Neil Etheridge dalam laga ronde keempat Piala FA di Cardiff City Stadium, Cardiff, Inggris, pada 28 Januari 2018. (GEOFF CADDICK/AFP)

Bergabung di Grup B pada Piala AFF 2018, membuat timnas Indonesia harus menghadapi calon pemain Premier League asal Filipina, Neil Etheridge.

Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Thailand, Filipina, Singapura, dan salah satu antara Brunei Darussalam atau Timor Leste pada Piala AFF 2018.

Dengan hasil itu, para pemain tim Merah Putih, khususnya striker, akan berpeluang menghadapi kiper Filipina, Neil Etheridge.

Neil Etheridge kini tengah membela klub kasta kedua Liga Inggris, Cardiff City.

(Baca Juga: Sebelum Bela Negeri Jiran di Piala DUnia 2018, Pemain Berdarah Indonesia Ini Dapat Perlakuan Istimewa)

Etheridge adalah kiper utama tim berjuluk The Bluebirds itu.

Bersama Cardiff, Etheridge selangkah lagi bermain di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Cardiff tinggal menyisakan satu laga musim ini dan hanya perlu menjaga selisih satu poin dari Fulham di posisi ketiga.

Jika hal tersebut terealisasi Cardiff otomatis promosi dan bermain di Premier League musim depan.

Apabila gagal finis di posisi kedua, Cardiff tetap berpeluang lolos lewat babak play-off.

Menurut catatan Squawka yang dicuplik BolaSport.com, Etheridge punya statistik penampilan yang cemerlang.

(Baca Juga: Kelolosan Wakil Asia Tenggara ke Premier League Musim Depan Tertunda Gara-gara Striker Pinjaman Chelsea)

Etheridge sejauh ini menciptakan 90 penyelamatkan, tertinggi kedua di antara kiper tim lima besar divisi Championship.

Pemain keturunan Inggris itu menjadi kiper dengan jumlah kebobolan paling sedikit kedua di kompetisi tersebut, yakni 37 gol dari 43 laga.

Cardiff sendiri harus melepas Etheridge ke timnas Filipina, meski Piala AFF 2018 yang berlangsung pada 8 November hingga 15 Desember 2018, akan bersamaan dengan Liga Inggris yang dimulai sejak bulan Agustus 2018.

Kiper Timnas Filipina Terbukti Lebih Tangguh daripada Kiper Utama Chelsea dan Arsenal https://t.co/ONeqZghgj6

Hal ini dikarenakan Piala AFF termasuk dalam kalender FIFA, sehingga klub berkewajiban melepas sang pemain.

Kala berhadapan dengan timnas Indonesia bisa jadi Etheridge sudah berstatus sebagai pemain Premier League.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P