Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luis Milla Gagal Lagi bersama Timnas, tapi Coba Lihat Survei Mengejutkan Ini

By Ragil Darmawan - Kamis, 3 Mei 2018 | 22:10 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia Luis Milla menaiki anak tangga saat menggelar game internal terhadap anak-anak asuhnya di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2018) . (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

 Timnas U-23 Indonesia gagal total di PSSI Anniversary Cup 2018.

Dalam laga terakhirnya, Kamis (3/5/2018) malam WIB, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Timnas U-23 Indonesia bermain imbang 0-0 dengan Timnas U-23 Uzbekistan.

Pada laga pertamanya, pasukan Luis Milla itu ditekuk Timnas U-23 Bahrain 1-0.

Pada laga kedua, Timnas U-23 Indonesia bermain 0-0 dengan Timnas U-23 Korea Utara.

Dari tiga itu, Timnas U-23 Indonesia tak mampu mencetak satu gol pun.

Bandingkan dengan Timnas U-23 Bahrain yang mencetak 8 gol dan kebobolan 4 gol.

(Baca Juga: Hanya Main 2 Menit karena Cedera, Begini Kondisi Terbaru Andritany)

Timnas U-23 Bahrain menjuarai PSSI Anniversary Cup 2018 dengan nilai 7.

Timnas U-23 Uzbekistan mencetak 5 gol dan kebobolan 5 gol.

Peraih medali emas Asian Games 1994 ini menjadi runner-up PSSI Anniversary Cup 2018 dengan nilai 3.

Timnas U-23 Indonesia finis di urutan ketiga dengan nilai 2.

Timnas U-23 Korea Utara di posisi keempat, juga dengan nilai 2, tapi kalah selisih gol dari Indonesia.

Melihat hasil ini, tentu saja Timnas U-23 Indonesia tak bisa berbuat apa-apa jika Asian Games 2018 digelar sekarang.

JEJAK LUIS MILLA DI INDONESIA

PSSI ANNIVERSARY CUP 2018
Target: Juara
Hasil: Urutan Ketiga

SEA GAMES 2017
Target: Medali Emas
Hasil: Medali Perunggu

KUALIFIKASI PIALA ASIA U-23 2018
Target: Lolos
Hasil: Tak Lolos

ACEH WORLD SOLIDARITY TSUNAMI CUP 2017
Target: Juara
Hasil: Runner-up


Lantas, bagaimana dengan nasib Luis Milla.

Pelaksana Tugas Ketua Umum PSSI Joko Driyono sudah menegaskan, Luis Milla akan dievaluasi usai Asian Games 2018.

Luis Milla ditargetkan membawa Timnas U-23 Indonesia ke semifinal Asian Games 2018.

Evaluasi itu dilakukan untuk menentukan apakah Luis Milla masih layak atau tidak untuk melatih Timnas Indonesia ke Piala AFF 2018.

Dalam empat turnamen sejauh ini, sejak Luis Milla diangkat sebagai pelatih Timnas Indonesia 20 Januari 2018, memang belum ada prestasi menggembirakan.

Yang paling mengecewakan adalah kegagalan meraih medali emas di SEA Games 2017 dan gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2018.

Lalu, bagaimana pendapat publik pencinta sepak bola Tanah Air terhadap Luis Milla saat ini?

Melalui survei BolaSport.com Network yang digelar di Twitter SuperBall.id, mayoritas publik ternyata masih menghendaki Luis Milla.

Sebanyak 71% suara meminta Luis Milla dipertahankan.

Sisanya, 29%, menghendaki segera dilakukan pergantian Luis Milla untuk menghadapi Asian Games 2018 yang pasti lebih berat.

Survei sederhana ini dilakukan menjelang Timnas U-23 Indonesia menjamu Timnas U-23 Uzbekistan.

Survei ini masih berjalan dan hingga berita ini dibuat tersisa sekitar 12 jam lagi bagi para pencinta sepak bola Tanah Air untuk menyalurkan pendapatnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P