Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, tanggapi dengan elegan komentar pelatih asal Malaysia.
Adalah Raja Isa, pelatih asal Negeri Jiran memberikan saran sekaligus kritiknya kepada sikap Indra Sjafri.
Raja Isa menilai keputusan Indra Sjafri dalam menggelar latihan terbuka bagi skuat Garuda Nusantara tidak lah baik.
(Baca Juga: Persib Vs PSM - 7 Barisan Para Mantan yang Akan Bernostalgia, Siapa Saja Mereka?)
Lebih lanjut, pria 52 tahun itu menyarankan agar timnas U-19 Indonesia melakukan latihan tertutup.
Menanggapi hal itu, Indra Sjafri punya jawaban tersendiri.
Arsitek asal Lubuk Nyiur, Sumatra Barat itu mengatakan bahwa sepak bola adalah milik bersama.
Maka dari itu, Indra Sjafri menilai bahwa sepak bola layak untuk dinikmati masyarakat luas.
"Sepak bola itu untuk dinikmati semua lapisan masyrakat. Jika latihan tertutup, masyarakat akan marah," katanya, dilansir BolaSport.com dari Warta Kota.