Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia dan Sinyal Bahaya Menuju Asian Games 2018

By Andrew Sihombing - Selasa, 22 Mei 2018 | 18:52 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla, saat menjadi pembicara dalam kegiatan Indonesia Sport Expo and Forum di Indonesia Convention Exhibition, Sabtu (5/5/2018). (ANDREW SIHOMBING/BOLASPORT.COM)

Satria Tama misalnya, belum juga pulih dari cedera yang didapatnya saat memperkuat Madura United kontra Mitra Kukar pada pertengahan April.

Sementara Kurniawan Kartika Ajie belakangan tersingkir dari starting XI Arema FC.

Sejauh ini, hanya Awan Setho yang masih menjadi andalan bersama klubnya, Bhayangkara FC. Dalam 7 kesempatan membela The Guardians di Liga 1 2018, Awan Setho kebobolan 6 kali.

2. Kelelahan


Bek Timnas U-23 Indonesia, Rezaldi Hehanussa, memberi salam kepada penonton pada laga PSSI Anniversary Cup 2018 kontra Bahrain di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat (27/4/2018)(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Pelatih fisik Persija, Yogi Nugraha, menyebut ada hal khusus yang dilakukan untuk menjaga kebugaran Rezaldi Hehanussa.

Bila musim lalu Yogi membiarkan bek kiri 22 tahun itu melahap latihan tambahan selain sesi tim, musim ini sedikit berbeda.

"Dulu memang Rezaldi sering menambah porsi latihan, tapi itu ketika jadwal lebih senggang," kata Yogi kepada BolaSport.com.

"Tapi, sekarang tidak begitu lagi. Saya kan harus menjaga kondisi dia mengingat jadwal tim musim ini sangat padat," tutur Yogi.

(Baca Juga: Rezaldi Hehanussa Punya Andil di Balik Sederet Kebobolan Persija)