Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Egy Maulana Vikri Ungkap Target Timnas U-19 Indonesia di ajang Piala Asia U-19 2018

By Adif Setiyoko - Kamis, 24 Mei 2018 | 20:10 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri berduel dengan Irsan Lestaluhu saat pemusatan latihan di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta, Selasa (22/5/2018) (STEFANUS ARANDITIO/BOLASPORT.COM)

Pasalnya, Piala Asia U-19 ini juga dijadikan babak kualifikasi para peserta untuk tampil di perhelatan tersebut.

"Termasuk juga kami juga ingin lolos ke Piala Dunia. Terpenting adalah berlatih dengan sungguh-sungguh dan bekerja keras dalam pertandingan," kata Egy menjelaskan.

(Baca juga: Indra Sjafri Ungkap Perbedaan Timnas U-19 Sekarang dengan Era Evan Dimas)

Selain itu, pemain berusia 17 tahun ini mengaku membutuhkan beberapa waktu untuk beradaptasi.

Menurut Egy, coach Indra Sjafri juga membutuhkan waktu untuk melihat kembali kondisi anak asuhnya setelah ia absen empat bulan tak mengasuh timnas U-19 Indonesia.

"Mungkin butuh waktu, setelah lama nggak kumpul, Coach Indra pasti akan melihat dahulu bagaimana kami berlatih, perkembangan kami seperti apa, membenahi kekurangan kami seperti apa dan meningkatkannya," jelasnya.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P