Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Vs Thailand Diiringi Ayat Suci Al-Quran

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 31 Mei 2018 | 22:01 WIB
Timnas Indonesia U-23 dalam laga persahabatan melawan Thailand U-23 di Stadion PTIK, Kamis (31/5/2018). (ANDREW SIHOMBING/BOLASPORT.COM)

Timnas U-23 Indonesia melakukan laga uji coba melawan timnas U-23 Thailand di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan, Kamis (31/5/2018).

Sejak kedua tim memasuki lapangan, terdengar suara orang  sedang mengaji di masjid yang dekat dengan Stadion PTIK.

Masjid yang bernama Darul Ilmi itu memang satu komplek dengan Stadion PTIK.

Orang yang mengaji tersebut beberapa kali melantungkan surat-surat ayat suci Al-Quran di saat pertandingan tengah berlangsung.

Wajar bila terdengar suara orang yang sedang mengaji.

Sebab, laga tersebut digelar di bulan Ramadan, yang dimana banyak orang berlomba-lomba mencari pahala.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Sementara itu, PSSI memang tidak menjual tiket pertandingan pada laga malam ini.

Namun, terlihat cukup banyak suporter yang hadir di stadion berkapasitas 2000 penonton itu.

Kemungkinan besar, para penonton yang datang ke sini mayoritas yang tinggal di komplek Stadion PTIK dan mendapatkan undangan dari PSSI.

Ada juga penonton yang menyaksikan pertandingan di atas rumah susun di dekat Stadion PTIK.

Dari pantauan BolaSport.com, ada 50 orang yang menyaksikan laga tersebut dari atas rumah susun.

 

RESMI: Zinedine Zidane mengundurkan diri dari Real Madrid. #RealMadrid #LigaSpanyol #ZinedineZidane

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada