Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kapten timnas U-23 Indonesia, Hansamu Yama, bertekad untuk meraih kemenangan pada laga kedua kontra timnas U-23 Thailand.
Timnas U-23 Indonesia akan kembali menghadapi timnas U-23 Thailand di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (1/6/2018).
Pada pertemuan pertama kedua tim, tuan rumah kalah 1-2 pada laga di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Kamis (31/5/2018).
"Kami harus menang tidak ada kata lain. Masak mau kalah terus kalau melawan mereka," kata Hansamu Yama kepada wartawan, seusai latihan tim, di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (1/6/2018).
Di era kepelatihan Luis Milla, timnas memang belum pernah menang menghadapi Thailand.
Pada pertemuan pertama, timnas hanya mampu bermain 0-0 melawan Thailand pada kualifikasi Piala Asia U-23 2018, 23 Juli 2017.
(Baca juga: Timnas U-23 Bakal Rotasi Kiper pada Laga Kedua Kontra Timnas U-23 Thailand)
Lalu kembali bermain imbang 1-1 di ajang Sea Games 2017 pada 15 Agustus 2017.
Teranyar mereka takluk 1-2 dari timnas U-23 Thailand.
"Semuanya harus dibenahi dari setiap lini. Karena kami memang ingin mendapatkan kemenangan lawan Thailand di pertandingan nanti," ujarnya tegas.
Pemain Barito Putera itu yakin jika timnya bisa memperbaiki kekurangan-kekurangan yang dilakukan pada pertemuan pertama, maka kemenangan bisa didapatkan.
"Kami sudah dalam progres bagus, meski kemarin kalah. Kami juga sudah bergabung lama dan sudah mengenal satu dengan lainnya," tutur sang kapten.
Selamat Hari Lahir Pancasila, 1 Juni 2018. . #pancasila #harilahirpancasila
A post shared by SuperBall.id (@superballid) on