Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Fakta Pertandingan Timnas U-19 Indonesia Vs Filipina yang Harus Kamu Tahu

By Aditya Fahmi Nurwahid - Jumat, 6 Juli 2018 | 09:39 WIB
Aksi Todd Rivaldo Ferre dalam laga timnas U-19 Indonesia kontra timnas U-19 Filipina, di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (5/7/2018). ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Timnas U-19 Indonesia lanjutkan tren positif usai berhasil menang dramatis atas timnas U-19 Filipina pada babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19, Kamis (5/7/2018).

Bertanding di depan ribuan suporter yang memadati Stadion Gelora Delta Sidoarjo, timnas U-19 Indonesia berhasil menang atas Filipina dengan skor akhir 4-1.

Kemenangan ini sekaligus tetap membuat timnas Indonesia tak terkalahkan di tiga laga awal Piala AFF U-19.

Namun, ada tiga fakta menarik di balik kemenangan dramatis timnas U-19 Indonesia atas Filipina.

Berikut adalah tiga fakta menarik usai laga Indonesia versus Filipina yang dirangkum BolaSport.com:

1. 3 Pemain yang Tak Terganti

Rotasi pemain memang menjadi andalan pelatih timnas U-19 Indonesia untuk tetap menjaga stamina dan kualitas bermain skuat Garuda Nusantara.

Dalam tiga laga awal, melawan Laos, Singapura, san Filipina, Indra Sjafri merotasi beberapa pemain.

Namun, ternyata ada 3 pemain yang tak tergantikan dalam tiga laga di Piala AFF U-19 pada starting XI di tiga pertandingan tersebut.

(Baca Juga: Nusantara Clap, Penghormatan untuk Timnas U-19 Indonesia dari Suporter Merah Putih)