Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-19 Vietnam dipastikan gugur dari gelaran Piala AFF U-19 2018 setelah ditahan imbang timnas U-19 Singapura, Senin (9/9/2018).
Gagalnya timnas U-19 Vietnam semakin sahih lantaran di pertandingan lain, timnas U-19 Thailand mampu mengalahkan timnas U-19 Indonesia.
Pertandingan Vietnam kontra Singapura yang dihelat di Stadion Joko Samudro, Gresik, berakhir dengan skor 2-2.
Vietnam, yang mampu unggul dua kali pada menit ke-17 dan ke-76, harus gigit jari usai Muhammad Syahadat Masnawi menyamakan kedudukan di menit ke-86.
Atas hasil ini pula, Singapura akhirnya mendapatkan poin perdananya di Piala AFF U-19 2018.
Kendati harus pulang dan mengakhiri turnamen dengan status juru kunci, pelatih Singapura, Rob Johannes Maria Servais, mengaku puas dengan penampilan anak-anak asuhannya.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, di akhir laga tersebut, Servais juga bangga dengan para pemainnya.
“Kami bisa membuktikan bahwa kerja keras, kemauan untuk menang yang tinggi dari pemain, ditambah nasionalisme dan patriotisme, maka segala kemungkinan bisa terjadi," katanya.
(Baca juga: Saudara Kembar Salah Satu Pilar PS Tira Tak Jadi Direkrut Persib Bandung)
"Saya bangga dengan para pemain. Turnamen ini juga menjadi pelajaran yang berharga untuk tim kami,” ujar Servais.
Di kesempatan lain, Hoang Anh Tuan, pelatih Vietnam, menerima dengan besar hati kegagalan tim yang diasuhnya.
“Turnamen sudah berakhir buat kami. Kami bermain sangat buruk, pemain tidak memiliki mental lagi untuk mencetak gol lebih dari ini. Ini penampilan terjelek sepanjang turnamen," tutur Hoang Anh.
Di akhir, ia berjanji akan menjadikan kegagalan ini sebagai pelajaran.
(Baca juga: Saudara Kembar Salah Satu Pilar PS Tira Tak Jadi Direkrut Persib Bandung)
Ia juga memastikan timnya bakal kembali lagi dengan kekuatan lebih besar.
"Ini bisa menjadi pelajaran yang bagus buat kami untuk memperbaiki penampilan dan menatap turnamen berikutnya (Piala AFC U-19) di bulan Oktober 2018. Sampai bertemu di sana,” katanya.
(Baca juga: Inilah Kiat Sukses Jacksen F Tiago Buat Samsul Arif Garang Kembali)